Register Login
  1. Nuansa Tiga Negeri Oleh Musa Widyatmodjo

    Nuansa Tiga Negeri Oleh Musa Widyatmodjo Nuansa Tiga Negeri Oleh Musa Widyatmodjo
  2. Nuansa Tiga Negeri Oleh Musa Widyatmodjo

    Nuansa Tiga Negeri Oleh Musa Widyatmodjo Nuansa Tiga Negeri Oleh Musa Widyatmodjo

Nuansa Tiga Negeri Oleh Musa Widyatmodjo

Perhelatan Kemang fashion week 2013 hari pertama digelar, event yang dihadiri para desainer terkenal Indonesia ini bertajuk ‘Masterpiece Extravaganza’. Dan pada event kemang fashion week ini, ada yang berbeda dari rancangan Musa Widyatmodjo. Kali ini, Musa Widyatmodjo menampilkan rancangan ‘Tiga Negeri’ yangterinspirasi dari keistimewaan proses terjadinya salah satu kain batik terbaik di Indonesia. Sebuah penggabungan karakter teknik pembuatan yang berbeda dari tiga wilayah pusat batik di Jawa, yaitu Lasem, Pekalongan dan Solo ke dalam satu lembar kain batik yang menawan.

Dikarenakan proses pembuatannya yang rumit dan memerlukan waktu yang lama pada zamannya, menjadikan batik ‘Tiga Negeri’ ini menjadi karya yang indah dan sangat mahal. Karenanya, hal itu hanya bisa dipakai oleh para bangsawan dan pedagang kaya di Indonesia. Konsep ‘Tiga Negeri’ tersebut diangkat melalui karya-karya bermerek “Musa Widyatmodjo” yang ditargetkan sebagai produk fashion yang sangat bercita rasa tinggi. Secara mendasar, perpaduan tiga jenis kain nusantara yang berbeda latar belakang ini diharmonisasikan dalam sebuah potongan dan komposisi sehingga menjadi sebuah kemeja pria. Ada 15 koleksi yang ditampilkan Musa di ajang kemang fashion week ini, dengan perpaduan jas, jaket, mantel dan blazer yang kesemuanya koleksi busana pria summer 2013. Terlihat, hampir semua kemeja buatannya serupa.

Dan terlihat ada beberapa permainan di bagian kerah, warna dan bahan yang digunakannya. Misalnya, ada beberapa kemeja rancangannya memberikan warna polos dibagian depan dan warna lain pada bagian kerahnya. Kemeja-kemaja tersebut dipadukan dengan jas, jaket, blazer dan mantel. Dan di salah satu koleksi kemeja, Musa memberikan sentuhan berbeda yaitu aksen ikat pada bagian belakang kemeja. Sementara untuk bawahan, tidak semuanya berupa celana panjang berbahan. Ada juga celana berpotongan pendek diatas lutut dengan warna yang hampir senada dengan kemeja. Para model pun tampak ada yang mambawa dua tas tangan, serta mengenakan sepatu santai dengan bagian jari terbuka. Selain busana, musa juga menyalurkan rancangannya dalam bentuk bros, sabuk, kalung, tas, yang dipadukan kedalam rancangan busananya. (Angga W.Wardani/ gedoor.com)




15 April 2013 - 11:04:14 WIB
Foto : Angga W.Wardani/ Gedoor.com
Dibaca : 1988

SHARE