Register Login

Abduction

Aktornya boleh saja muda yakni Taylor Lautner, namun pemeran lainnya adalah aktor dan aktis senior yang banyak telah menerima penghargaan sebut saja Sigourney Weaver, Alfred Molina, dan Jason Isaacs.Jadi film ini bisa dikatakan gabungan akting dari dua generasi yang berbeda dan dikemas dengan apik dalam film Abducation.

Tylor Lautner yang terkenal lewat film Twilight Yang heboh itu, sekarang memerankan Nathan Harper, di film ini dikisahkan bahwa Nathan menemukan sebuah kenyataan bahwa selama ini yang merawat dirinya dari kecil hingga dewasa adalah bukan orang tua kandungnya. Akhirnya ia pun merasa harus mencari cara guna mencari jawaban siapa orang tua kandungnya, perlahan-lahan Nathan memulai menemukan identitas dirinya yang sebenarnya.

Dalam usahanya mencari orang tuanya itu, dia menjadi target operasi dari beberapa pembunuh bayaran yang sangat terlatih. Di sela-sela adegan kejar-kejaran yang seru Nathan ditemani satu-satunya orang yang dipercaya olehnya adalah tetangganya, Karen (Lily Collins). Tiap detik dilewatinya tanpa sedikitpun berhenti dari pengejaran tersebut. Dengan para musuh yang mulai dekat, Nathan menyadari bahwa satu-satunya cara ia bisa lolos dari semua ini adalah dengan menemukan siapakah ayah biogisnya. Apakah ia mampu menemukan orang tuanya dan lepas dari pengejaran tentara bayaran?.


Genre : Action, Thriller
Tanggal Realese : 23 September 2011 (Amerika) Asia Tenggara/ Indonesia (Segera)
Sutradara : John Singleton
Pemain : Tylor Lautner , Lily Collins, Sigourney Weaver, Jason Isaacs, Maria Bello dan Alfred Molina



23 Agustus 2011 - 15:02:47 WIB
Foto : Istimewa
Dibaca : 4879

BACA ARTIKEL MENARIK LAINNYA

Apollo 18 Apollo 18
Selasa, 23 Agustus 2011
Brave Brave
Kamis, 10 Mei 2012
Operation Wedding Operation Wedding
Senin, 25 Februari 2013
J. Edgar J. Edgar
Rabu, 12 Oktober 2011

SHARE