Register Login

Pulau Dewata Jadi Tempat Diselenggarakannya Dreamfield Festival 2015

Pecinta musik dengan genre EDM atau Electronic Dance Music akan kembali berpesta di ajang Dreamfields Festival 2015. Kali ini, event musik EDM Dreamfields2015 edisi kedua ini akan kembali digelar di GWK Cultural Park, Bali, pada 15 Agustus 2015 mendatang.

Festival musik EDM buatan asal negari kincir angin, Belanda, ini diharapkan mampu mengulang kesuksesannya pada Dreamfields Festival edisi perdananya pada tahun 2014 lalu. Event musik yang juga disebut-sebut sebagai ajang musik Rave Party terbesar di Asia ini terlihat makin besar animo pengunjung untuk ikut andil didalamnya.

Jikalau pada helatan di tahun sebelumnya, Dreamfields Festival mengangkat tema “Experience The Power Of The Mighty Garuda And Elerctronic Dance Music” yang digelar bertepatan dengan Dirgahayu Republik Indonesia, 17 Agustus 2014, dengan menampilkan DJ ternama seperti Dash Berlin, Goldfish and Blink, Will Sparks, Indyana feat. Anggun C. Sasmi, Sidney Simson, dan lainn sebagainya.

Tahun ini tak kalah serunya, Dremfield Festival 2015 kali ini akan menampilkan  sederet nama kondang seperti Krewella, Vinai, Quintino, Andrew Rayel, Firebeatz, Moti, New World Sound, Angger Dimas, Indyana, Yasmin, dan masih banyak lainnya.  Tidak hanya menampilkan para line up ternama, Dreamfields Festival 2015 juga akan menyuguhkan pesona desain panggung megah dengan tata cahaya berkilau dan laser warna-warni.

 Helatan yang diyakini akan menyedot penonton dari berbagai negara serta melibatkan komunitas lokal dan budaya di Bali ini membandrol harga tiket Rp 575.000 ++ untuk versi Reguler dan Rp 1.750.000 ++ untuk versi Golden-nya. (Fakhruddin Ab/GeDoor)  



11 Juni 2015 - 17:43:05 WIB
Foto : Fakhruddin Abd/gedoor
Dibaca : 1677

BACA ARTIKEL MENARIK LAINNYA

Pameran Korea-ASEAN 25th Anniversary Pameran Korea-ASEAN 25th Anniversary
Rabu, 20 Agustus 2014
Municipal Wasted Siap Gebrak Jakarta Municipal Wasted Siap Gebrak Jakarta
Senin, 29 September 2014

SHARE