Register Login

Beragam Brand Hijab Hadir Di Hijab Dept. fX Sudirman

Hijab Dept. bukan hanya menjadi Muslimah Department Store tetapi juga mengembangkan Muslimah Creativepreneur di dalamnnya. Dengan semakin berkembangnya industri fashion muslim di Indonesia, menjadikannya lahanbisnis baru yang progresif dan menjadi target banyak orang terutama wanita Indonesia yang menyasar busana Hijab yang bisa digunakan sehari-hari.

Pada tanggal 20 Januari 2016 lalu, bertempat di Lantai 4 fX  Sudirman Hijab Dept. resmi dibuka untuk umum. Berlokasi di mal tepat di tengah kota Jakarta, fX Sudirman, Hijab Dept. merupakan Department Store yang dibuat sebagai wadah bagi para pebisnis di dunia kreatif terutama fashion yang Well Established maupun Start Up.


Hijab Dept. hadir dengan inovasi terbaru yang menawarkan ruang ritel bagi Muslima Creativepreneur yang ingin memiliki kehadiran brand-nya secara fisik di pusat perbelanjaan. Brand yang ada didalamnya tentunya memiliki kriteria yaitu inovatif, original, produk lokal Indonesia, yang tentunya mengikuti perkembangan jaman.

Melalui proses kurasi dari tim Hijab Dept. saat ini sudah ada 35 brand lokal yang bergabung di dalam ‘ruang kreatif’ yang berada di lantai 4 fX Sudirman ini. Di inisiasi oleh Dian Permata (CEO), Indira Putri (COO) dan Anis Saffira (CCO) ingin menjadikan Hijab Dept. bukan hanya sebagai Department Store biasa yang menjadi ruang ritel bagi pebisnis dan konsumen.

Lebih dari itu, Hijab Dept. akan menjadi manifestasi dalam membantu Muslima Creativepreneur untuk siap menghadapi dunia industri retail yang sebenarnya. Dengan banyaknya brand lokal yang hadir, membuat konsumen memliki banyak opsi dalam memilih busana muslim yang diinginkan. (Angga W/geDoor)



22 Januari 2016 - 14:29:49 WIB
Foto : Angga W/gedoor
Dibaca : 4226

SHARE