Register Login

Perhelatan GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2015 Resmi Digelar

Pameran otomotif GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2015 resmi dibuka Kamis 20 Agustus 2015.  Acara pembukaan GIIAS 2015 dihadiri Wakil Presiden Republik Indonesia, H.M. Jusuf Kalla, yang sekaligus membuka pameran GIIAS 2015 ini secara resmi. GIIAS2015 akan hadir selama sebelas hari mulai tanggal 20-30  Agustus  2015 di Indonesia Exhibition Convention (ICE), Bumi Serpong Damai. 
 
GIIAS 2015 mencoba  tampil berbeda dengan pameran serupa yang juga digelar berbarengan yakni IIMS 2015 di JIExpo Kemayoran. GIIAS 2015 menempati total lahan seluas lebih kurang 60.000 meter persegi di area indoor dan total sebesar 91.577 meter persegi digunakan untuk aktivitas pameran GIIAS 2015, dari keseluruhan luas lahan ICE sebesar 220.000 meter persegi. Hal ini memungkinkan semua peserta pameran berada di dalam ruangan.

 
Pada upacara peresmian, Wakil Presiden Jusuf Kalla mengharapkan, GAIKINDO Indonesia International Auto Show dapat bermanfaat dan memberikan pembelajaraan kepada generasi muda untuk mengetahui kemajuan dan inovasi teknologi terbaru.  “Kami harapkan pameran ini juga bermanfaat bagi kemajuan industri-industri pendukung dan masyarakat yang akan memilih kendaraan untuk kemajuan kehidupan ke depan,” ujarnya.

 
Perhelatan GIIAS 2015 didukung sebanyak 34 merek kendaraan dari 23 Agen Pemegang Merek (APM), dan 2 Importir umum kendaraan penumpang yang terdiri atas Aston Martin, Audi, BMW, Chevrolet, Daihatsu, Datsun, Ford, Honda, Hyundai, Jaguar, Land Rover, Lexus, Mazda, Mercedes-Benz, MINI, Mitsubishi Motors, Nissan, Porsche, Renault, Smart, Subaru, Suzuki, Tata Motors, Toyota, VW dan 9 merek kendaraan komersial terdiri atas FAW, Hino, Isuzu, Iveco, Maxus, Mitsubishi FUSO, Tata Motors, Toyota Dyna, dan UD Trucks.
 
Selama penyelenggaraannya GIIAS 2015 akan menghadirkan berbagai model kendaraan terbaru serta berteknologi tinggi dengan fitur cerdas yang mendukung keselamatan berkendara. (Roy/gedoor)

 




20 Agustus 2015 - 23:49:02 WIB
Foto : Roy/gedoor
Dibaca : 2069

BACA ARTIKEL MENARIK LAINNYA

Social Media Festival 2011 Social Media Festival 2011
Selasa, 20 September 2011
Deep & Extreme Indonesia 2016 Deep & Extreme Indonesia 2016
Sabtu, 02 April 2016
Upacara Seren Taun Di Kuningan Upacara Seren Taun Di Kuningan
Kamis, 08 Maret 2012
JESSIE J Concert di Hall D2 JI Expo Kemayoran, Jakarta JESSIE J Concert di Hall D2 JI Expo…
Jumat, 03 Februari 2012

SHARE