Register Login

Monas Fair 2013 Pameran Kerajinan UKM Dan Kuliner Betawi

Monas Fair 2013 Akhirnya Resmi Digelar, Acara Yang Seharusnya Berlangsung Pada Tanggal 10 Juli 2013 Hingga 4 Agustus 2013 Ini Sempat Tertunda Sehari Karena Cuaca Buruk Yang Melanda Kota Jakarta. Dan Pada Tanggal 11 Juli2013 Kemarin, Monas Fair Akhirnya Resmi Digelar. Acara Monas Fair Ini Turut Diramaikan Oleh Para Pengrajin UKM Hingga Pedagang Kaki Lima. Acara Yang Sudah Direncanakan Sejak Bulan Maret Oleh Penyelenggara Nusantara Adimarga Ini Bertujuan Untuk Mengangkat Kembali Monas Sebagai Ikon Yang Bisa Dinikmati Oleh Seluruh Kalangan Masyarakat, Khususnya Kota Jakarta. Monas Fair 2013 Ini Merupakan Penyelenggaran Untuk Pertama Kalinya Dan Bertepatan Dengan Bulan Ramadhan Dan Acara Ini Dibuka Mulai Pukul 14.00 Sampai Pukul 20.00 Wib. Acara Monas Fair 2013 Ini Diikuti Lebih Dari 260 Stand Yang Berisi Dagangan Kuliner, Fashion, Dan Produk Usaha Kecil Menengah. Produk-produk Yang Ditawarkan Di Monas Fair Ini Cukup Beragam Seperti Sepatu, Baju, Boneka, Jam, Mainan Anak-anak, Dll. Ada Juga Jajanan Khas Betawi Seperti Kerak Telor, Toge Asap, Bir Pletok, Dodol, Asinan Dan Es Slendang Mayang. Selain Stand Yang Berisikan Dagangan, Monas Fair 2013 Juga Turut Diramaikan Oleh Adanya Komunitas Manusia Batu Indonesia Yang Berkostum Ala Tentara Jaman Kemerdekaan Yang Siap Berfoto Bareng Dengan Para Pengunjung Monas Fair. Selain Itu Pengunjung Juga Bisa Berfoto Bareng Dengan Ondel-ondel Sekaligus Dihibur Dengan Atraksi Topeng Monyet. Di Monas Fair Juga Menyediakan Arena Bermain Untuk Anak-anak Yang Tidak Jauh Dari Lokasi Stand Pameran. Bagi Anda Yang Ingin Mengisi Liburan Sambil Ngabuburit Menunggu Buka Puasa, Monas Fair Tempat Yang Pas Buat Jalan-jalan Bersama Keluarga Atau Teman Sambil Menunggu Berbuka Puasa. Selain Terhibur, Pengujung Juga Bisa Berbelanja Barang-barang Dengan Harga Yang Relatif Murah Dan Terjangkau Sambil Menunggu Adzan Magrib. (Angga W. Wardani/geDoor.com)




19 Juli 2013 - 10:53:38 WIB
Foto : Angga W. Wardani/geDoor.com
Dibaca : 2310

BACA ARTIKEL MENARIK LAINNYA

Japan Heroes United 2014 Japan Heroes United 2014
Selasa, 10 Juni 2014
Heyho 2014 Heyho 2014
Senin, 18 Agustus 2014

SHARE