Register Login

Nasi Bogana

Nasi Bogana Di antara jejeran takjil yang dijajakan di kawasan Jl. Panjang, KebonJeruk, Jakata Barat ada sebuah kuliner tradisional yang cukup unik bentuknya. Namanya Nasi Bogana. Nasi Bogana adalah makanan tradisional khas dari daerah Tegal, Jawa Tengah. Nasi Bogana ini adalah kombinasi dari nasi, ayam suwir, sambal goreng ati, telur pindang, oreg tempe dan sayur kacang. Semua bahan ini dikemas menjadi satu dalam bungkus daun pisang yang membuat aromanya terasa harum. Porsi Nasi Bogana ini memang tidak terlalu banyak, namun cukup untuk sekadar menu berbuka puasa. Dimas, seorang penjual Nasi Bogana mengatakan bahwa Nasi Bogana dagangannya cukup banyak diminati oleh pembeli. Cukup dengan Rp 15.000 saja pembeli sudah dapat membawa pulang kuliner tradisional tersebut. Di bulan puasa ini dalam satu hari ia dapat menjual sekitar 15 bungkus Nasi Bogana. Dimas menjajakan dagangannya mulai pukul 15:00 sampai sekitar pukul 20:00 Wib. Dimas mengemas Nasi Bogana-nya dan diberi nama Nasi Bogana Pandawa 3. Selain Nasi Bogana ia juga menjual nasi bakar yang dihargai sebesar Rp 10.000 yang juga dikemas dalam daun pisang. (Eddy Purwanto)





27 Juli 2012 - 14:25:36 WIB

Dibaca : 1326

SHARE