Lady Gaga akan Konser Bulan Juni
Penyanyi nyentrik Lady Gaga akan menggelar konser di Indonesia tanggal 6 Juni 2012. walaupunmasih beberapa bulan lagi, tapi kedatangan penyanyi asal Amerika itu patut ditunggu. Tiketnya pun akan segera dijual 10 Maret mendatang di Lifestyle X'Center Sudirman Jakarta Pusat. Konsernya pun terbilang langka, sebab diadakan di tempat yang sangat besar yaitu di Gelora Bung Karno Senayan Jakarta Pusat.
Konser tersebut bertemakan "The Born This Way Ball" dan mengusung tema "Kingdom Of Fame" Memang panitia sengaja menghadirkan penyanyi berusia 25 tahun tersebut di tempat yang menampung penonton dalam kapasitas puluhan ribu. Sebab, siapa yang tak tahu popularitas penyanyi nyentrik tersebut. Lihat saja, tiap dia menggelar konser pasti tiketnya selalu ludes dibeli penggemar fanatiknya. Oleh sebab itu, untuk penggemar Gaga di Indonesia mesti buru-buru membeli tiketnya jangan sampai kehabisan! Untuk pemesanan secara online hubungi dan harga tiket masing-masing kelas sangat beragam, yaitu Rp 465 ribu, Rp 750 ribu, Rp 1,250 juta dan Rp 2,250 juta. Promotor Big Daddy juga akan menyiapkan pintu masuk dan area penonton khusus wanita. (Arie)
Konser tersebut bertemakan "The Born This Way Ball" dan mengusung tema "Kingdom Of Fame" Memang panitia sengaja menghadirkan penyanyi berusia 25 tahun tersebut di tempat yang menampung penonton dalam kapasitas puluhan ribu. Sebab, siapa yang tak tahu popularitas penyanyi nyentrik tersebut. Lihat saja, tiap dia menggelar konser pasti tiketnya selalu ludes dibeli penggemar fanatiknya. Oleh sebab itu, untuk penggemar Gaga di Indonesia mesti buru-buru membeli tiketnya jangan sampai kehabisan! Untuk pemesanan secara online hubungi dan harga tiket masing-masing kelas sangat beragam, yaitu Rp 465 ribu, Rp 750 ribu, Rp 1,250 juta dan Rp 2,250 juta. Promotor Big Daddy juga akan menyiapkan pintu masuk dan area penonton khusus wanita. (Arie)
07 Maret 2012 - 11:12:14 WIB
Foto : Istimewa
Dibaca : 2094